Menu

About Mountain Outdoor Traveling
  • Beautifull Photography Endorse Here

    Perlengkapan Outdoor Best Quality Cek Disini

    • Tas Gunung Kualitas Export
    • Sepatu Gunung Kualitas Export
    • Jaket dan Baju Traveling
    • Perlengkapan Outdoor Lain
  • Menu

    Explore Wisata Indonesia

    • Home
    • Endorse our Adventure
    • Photography
    • Alat Outdoor Best Quality
    Go
    Home » Unlabelled » Tips Dan Trik Pendakian Gunung Andong Rekomendasi Pendakian untuk Pemula

    Tips Dan Trik Pendakian Gunung Andong Rekomendasi Pendakian untuk Pemula


    Magelang merupakan satu-satunya Kabupaten di Jawa Tengah yang dikelilingi oleh banyak gunung, mulai dari gunung Merbabu, Sumbing, Merapi, Telomoyo hingga Andong, nah berbicara mengenai Gunung Andong, gunung satu ini terbilang cukup ramah untuk pendaki pemula sebab tingginya yang tak sampai 2000Mdpl.


    foto sunrise di gunung andong magelang
    sunrise di gunung andong. foto : brobali.com

    Gunung Andong memiliki ketinggian 1.726 MDPL, walaupun bisa dibilang cukup pendek namun pemandangan yang ditawarkan gunung mungil ini tidak terlalu buruk kok, sama halnya dengan bukit pergasingan di lombok yang menawarkan pemandangan gunung rinjani, di Gunung Andong kita juga bisa melihat gunung merbabu yang menjulang tinggi di depan mata, gunung merapi, ungaran, telomoyo dan si kembar sumbing sindoro dari kejauhan.

    Gunung Andong menjadi gunung favorit bagi pendaki pemula dan para pendaki dari kota Solo dan Yogyakarta karena tidak terlalu tinggi, jadi tidak membutuhkan waktu lama untuk sampai di puncak, sangat cocok bagi kamu yang belum lama berkecimpung di dunia pendakian.

    Gunung Andong sendiri terletak di Kecamatan Ngablak, Magelang, karakteristik dari Gunung Andong adalah bentuknya yang mirip dengan punuk/punggung sapi sehingga disebut dengan nama Gunung Andong.

    Gunung Andong ini sendiri memiliki empat puncak, yaitu Puncak Makam, dimana terdapat sebuah makam diatasnya, Puncak Jiwa yang merupakan tempat camping ground, Puncak Alap-Alap dan yang terakhir adalah Auncak Andong yang merupakan puncak tertinggi.

    Gunung ramah pendaki ini memiliki dua jalur pendakian, yaitu via Basecamp Sawit dan Dusun Pendem, dari kedua jalur pendakian tersebut, via Basecamp Sawit merupakan jalur paling populer dikalangan pendaki.
    foto merbabu dan merapi dari puncak gunung andong
    pemandangan gunung merbabu dan merapi dari puncak andong.

    Walaupun termasuk gunung pendek, namun jalur yang harus kita lewati cukup menguras tenaga lho, dimana hanya terdapat sedikit “bonus” (jalan datar) saja, selebihnya kita harus melewati tanjakan hingga sampai puncak.
    Bagi kamu yang ingin melihat sunset dan sunrise di Gunung Andong sekaligus, kamu bisa naik saat sore hari, membawa tenda ataupun tidak, pun tidak menjadi masalah, karena di puncak kita akan menemui warung yang bisa kita gunakan untuk numpang nginep, seperti halnya dengan gunung lawu.

    Saat kamu naik di hari libur atau weekend, jangan heran jika Gunung Andong ini penuh sesak dengan pendaki, karena memang Gunung Andong menjadi pilihan favorit bagi anak-anak muda sekalipun bukan pendaki.
    foto diatas awan gunung andong magelang
    view gunung slamet dari kejauhan.


    Nah, bagi kamu yang ingin mendaki di Gunung Andong, dibawah ini merupakan tips dan info mengenai Gunung Andong


    Lebih Baik Mendaki Gunung Andong Melalui Jalur Mana?

    Bagi kamu yang pertama kali mendaki di Gunung Andong, lebih disarankan untuk mendaki melalui jalur Basecamp Sawit, sebab selain lebih ringan daripada jalur via Dusun Pendem, jalur tersebut lebih populer sehingga kamu bisa dengan mudah bertemu pendaki lainnya.



    Apakah Terdapat Sumber Air di Gunung Andong?

    Ya, terdapat sumber air disepanjang perjalanan yang sudah disediakan khusus untuk pendaki.



    Bagaimana Cara Menuju ke Basecamp Gunung Andong?


    Menuju Basecamp Gunung Andong via Desa Sawit
    Dari Arah Selatan (Magelang, Yogyakarta, Purworejo dan sekitarnya)
    Terminal Tidar Magelang →
    Belok kanan di pertigaan setelah lampu merah canguk →
    Menuju ke arah Kopeng/ketep hingga sampai di Pasar Ngablak →
    Lewat Pasar Ngablak lurus terus →
    Belok kiri di gapura yang kedua (berwarna biru di kanan jalan) kearah Grabag (Mangli) →
    Sekitar 2 KM kita akan melihat pertigaan makam dusun kenteng (perhatikan Plang Arah Penunjuk jalan) →
    Jika belok kiri akan menuju Basecamp Sawit, sedangkan lurus akan menuju ke Basecamp Dusun Pendem, terserah kamu mau memilih mana, setelah itu tinggal ikuti saja jalan tersebut hingga kamu sampai di Basecamp.


    Dari Arah Utara (Semarang, Ungaran, Salatiga, Solo, Boyolali dan sekitarnya)
    Dari Pasar Sapi Boyolali →
    Belok ke arah Magelang (jalan raya Salatiga – Kopeng) →
    Kopeng →
    Lanjut ke arah Magelang →
    Pasar Ngablak →
    (ikuti petunjuk seperti di atas)


    Dari Arah Barat (Grabag, Secang, Temanggung, Parakan, Wonosobo dan sekitarnya)
    Dari Simpang tiga Secang →
    Pertigaan KRINCING (pertigaan pertama dari lampu merah ke arah Semarang) →
    Belok kanan di pertigaan krincing menuju arag Grabag →
    Pasar Grabag (Perempatan Pasar Grabag) →
    Lurus terus ke arah Mangli hingga melewati Bumi Perkemahan Mangli →
    Naik terus melewati 2 dusun (dusun Mantran wetan dan Mantran kulon) →
    Sampai di SD Girirejo 2 (belok kiri) →
    Sampai lah di Dusun Sawit.


    Kontak Basecamp Desa Sawit Gunung Andong :
    0856-2894-666




    Menuju Basecamp Gunung Andong via Desa Pendem
    Dari Arah Selatan (Kota Magelang, Jogja, Purworejo dan sekitarnya)
    Kota Magelang (menuju arah Salatiga) →  
    Kecamatan Tegalrejo → 
    Kecamatan Pakis → 
    Pasar Ngablak → 
    Dusun Kenteng → 
    Dusun Gondangan → 
    Dusun Gogik → 
    Dusun Pendem

    Dari Arah Utara (Kota Salatiga, Semarang, Ungaran, Solo, Boyolali dan sekitarnya)
    Kota Salatiga (Bundaran Ramayana) →  
    Kecamatan Getasan → 
    Kopeng → 
    Pasar Ngablak → 
    Dusun Kenteng → 
    Dusun Gondangan → 
    Dusun Gogik → 
    Dusun Pendem

    *Jalan Alternatif dari Kota Semarang
    Kota Semarang → 
    Ambarawa → 
    Pasar Sapi Grabag → 
    Dusun Temu → 
    Dusun Gogik→ 
    Dusun Pendem


    Dari Arah Barat (Wonosobo, Temanggung, Secang dan sekitarnya) 
    Temanggung/Wonosobo → 
    Kecamatan Secang Kab. Magelang → 
    Pasar Sapi Grabag → 
    Dusun Temu → 
    Dusun Gogik → 
    Dusun Pendem


    Kontak Basecamp Desa Pendem Gunung Andong :

    basecampandong@gmail.com
    0856-0147-4481



    Dimana Lokasi Camp Favorit?

    Untuk lokasi mendirikan tenda, kamu bisa mendirikan dimanapun, mulai dari Puncak Makam, Puncak Jiwa (camp ground), Puncak Andong hingga Puncak Alap-Alap, namun lebih disarankan untuk mendirikan tenda di Puncak Jiwa saja apabila tidak terlalu ramai.


    Kapan Waktu Terbaik Untuk Mendaki Gunung Andong?

    Gunung Andong sudah sangat populer dikalangan pendaki, tak heran jika setiap akhir pekan dan hari libur Gunung Andong sangat ramai oleh pendaki bahkan hingga penuh sesak layaknya pasar, sehingga lebih disarankan untuk mendaki di hari biasa saja.


    Berapa Lama Untuk Sampai di Puncak Gunung Andong?

    Untuk sampai di puncak Gunung Andong kita hanya membutuhkan rata-rata 1-2 jam perjalanan dengan jalur yang menanjak, tapi tergantung dalam kecepatan kamu berjalan juga.



    baca juga : 
    daftar nomor kontak dari basecamp gunung-gunung di Indonesia

      foto keren pemandangan gunung andong


      Nah, itulah informasi mengenai jalur pendakian Gunung Andong, mulai dari Basecamp Sawit hingga Basecamp Pendem. Jadi, kapan kamu mendaki di Gunung Andong ?


      Tips Tambahan Mendaki Gunung Andong :


      • Pilihlah waktu yang tepat, yaitu saat musim kemarau di hari biasa, sebab saat hari libur dan weekend Gunung Andong akan sangat ramai oleh pendaki.
      • Walaupun tidak terlalu tinggi, namun Gunung Andong memiliki jalur yang cukup menguras tenaga, dengan hanya ada sedikit jalur datar saja, jadi pastikan kamu berolahraga sebelum mulai mendaki.
      • Gunakan sandal atau sepatu gunung agar kakimu nyaman.
      • Jangan membuang sampah sembarangan.

      Lokasi :

      • Alamat ; Desa Girirejo, Kecamatan Ngablak, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah
      • 23 Km dari pusat Kota Magelang melalui Jl. Kalimas dan Jl. Grabag-Pucang (39 menit)
      • 14 Km dari Taman Wisata Kopeng Salatiga melalui Jl. Raya Kopeng – Magelang (26 menit)

      akses pendakian gunung andong
      alamat jalur pendakian gunung andong
      alamat pendakian gunung andong
      apakah pendakian gunung andong ditutup
      basecamp pendakian gunung andong
      berapa lama pendakian gunung andong
      berita pendakian gunung andong
      biaya pendakian gunung andong
      catatan pendakian gunung andong
      cerita pendakian gunung andong
      foto pendakian gunung andong
      gerbang pendakian gunung andong
      harga tiket pendakian gunung andong
      info jalur pendakian gunung andong
      info pendakian gunung andong
      info pendakian gunung andong 2015
      info pendakian gunung andong terbaru
      jalur pendakian di gunung andong
      jalur pendakian gunung andong
      jalur pendakian gunung andong dari jakarta
      jalur pendakian gunung andong dari magelang
      jalur pendakian gunung andong dari salatiga
      jalur pendakian gunung andong dari semarang
      jalur pendakian gunung andong dari solo
      jalur pendakian gunung andong ditutup
      jalur pendakian gunung andong magelang
      jalur pendakian gunung andong salatiga
      jalur pendakian gunung andong via gogik
      jalur pendakian gunung andong via kopeng
      jalur pendakian gunung andong via magelang
      jalur pendakian gunung andong via ngablak
      jalur pendakian gunung andong via pendem
      jalur pendakian gunung andong via sawit
      jalur pendakian ke gunung andong
      korban pendakian gunung andong
      lama pendakian gunung andong
      lokasi pendakian gunung andong
      mayat pendaki di gunung andong
      mayat pendaki gunung andong tanpa kepala
      medan pendakian gunung andong
      mendaki di gunung andong
      mendaki gunung andong berapa jam
      mendaki gunung andong magelang
      mendaki gunung andong malam hari
      mendaki gunung andong siang hari
      misteri pendakian gunung andong
      naik gunung andong berapa jam
      pendaki gunung andong tewas
      pendakian di gunung andong
      pendakian gunung andong
      pendakian gunung andong 2015
      pendakian gunung andong 2016
      pendakian gunung andong 2017
      pendakian gunung andong berapa jam
      pendakian gunung andong dari jakarta
      pendakian gunung andong dari jogja
      pendakian gunung andong dari solo
      pendakian gunung andong ditutup
      pendakian gunung andong magelang
      pendakian gunung andong malam hari
      pendakian gunung andong via
      pendakian gunung andong via gogik
      pendakian gunung andong via kudusan
      pendakian gunung andong via magelang
      pendakian gunung andong via sawit
      pendakian gunung andong youtube
      pendakian ke gunung andong
      pendakian malam gunung andong
      penutupan pendakian gunung andong
      perjalanan pendakian gunung andong
      peta pendakian gunung andong
      pos pendakian gunung andong
      rute pendakian gunung andong
      rute pendakian gunung andong dari semarang
      rute pendakian gunung andong magelang
      start pendakian gunung andong
      tiket pendakian gunung andong
      tips pendakian gunung andong
      track jalur pendakian gunung andong
      track pendakian gunung andong
      trek pendakian gunung andong
      waktu pendakian gunung andong
      waktu tempuh pendakian gunung andong

      Add Comment
      Thursday, August 24, 2017

      facebook

      twitter

      google+

      fb share

      Author Unknown

      Related Posts
      < Previous Post Next Post >

      Powered by Blogger.
      loading...
      loading...

      New Post

      Alasan untuk tetap mendaki, karena ku mencintaimu

      Support Us

      Support kami dengan cara memasukkan komentar ada,
      kami sangat menghargai semua apresiasi anda,komentar dan dukungan anda demi membangun blog ini lebih baik lagi.
      Terima kasih


      loading...

      Arsip Blog

      • December (3)
      • November (4)
      • October (2)
      • September (20)
      • August (48)
      • September (7)
      • August (4)
      loading...

      Popular Post

      • jalur pendakian gunung prau via dieng
        Dengan ketinggian sekitar 2.565 meter dari permukaan laut (mdpl), gunung Prau merupakan tapal batas antara tiga kabupaten yaitu kabupa...
      • Jalur pendakian merapi via kaliurang basecamp kinangrejo
        Gunung Merapi (2911 m dpl) merupakan salah satu gunung yang paling aktif di dunia. Gunung Merapi berada di perpotongan antara kelurusa...
      • Misteri gunung Sindoro yang sampai sekarang tidak terpecahkan
        Desa Kledung berada di jalur jalan yang menghubungkan Kabupaten Temanggung dengan Kabupaten Wonosobo. Kawasan itu menjadi tempat pember...
      • Pendakian gunung merbabu via gancik new selo
        Gunung Merbabu sendiri memiliki beberapa jalur yang dapat digunakan diantaranya yaitu : Jalur Merbabu via Chuntel di Chuntel Magelang ...
      • Jalur termudah Pendakian Ke Gunung Sindoro Via Jalur Kledung Untuk Pemula
        seiring perkembangan zaman, saat ini Mendaki gunung sudah menjadi sebuah trend di kalangan anak muda. sebenarnya sudah dari dari dahulu...
      loading...

      Copyright Explore Wisata Indonesia 2014 . Template Created by